Ketahuilah Beberapa Langkah Cara Daftar MyPertamina Untuk Pembelian BBM Lebih Murah

Ketahuilah 7 Langkah Cara Daftar MyPertamina Untuk Bahan Bakar Pertalite dan Biosolar (dok.tribun-medan.com)

epanrita.net – Ketahuilah Beberapa Langkah Cara Daftar MyPertamina Untuk Pembelian BBM Lebih Murah.

Saat ini pemerintah sedang menjalankan program subsidi tepat bagi pengguna BBM, khususnya yang menggunakan Pertalite dan biosolar.

Bacaan Lainnya

Hal ini untuk memastikan bahwa subsidi pemerintah diberikan kepada masyarakat bawah dengan cara yang tepat dalam situasi di mana harga bahan bakar yang tidak disubsidi tinggi.

Program Subsidi Tepat diupayakan pemerintah dapat ditemukan melalui link ini https://subsiditepat.mypertamina.id/.

Lalu bagaimana cara mendaftar Subsidi Tepat MyPertamina?

Diambil dari JemberNetwork.com langsung dari Pertamina, berikut cara daftar Subsidi Tepat di halaman My Pertamina.

  1. Siapkan dokumen yang dibutuhkan yaitu: KTP, STNK, Foto Kendaraan, dan dokumen pendukung lainnya
  2. Buka laman resmi subsiditepat.mypertamina.id
  3. Centang informasi memahami persyaratan
  4. Klik daftar sekarang
  5. Ikuti instruksi dalam laman tersebut
  6. Tunggu pencocokan data maksimal 14 hari kerja di alamat email yang telah didaftarkan, atau cek status pendaftaran di laman resmi tersebut secara berkala
  7. Apabila sudah terkonfirmasi, unduh (download) kode QR dan simpan untuk bertransaksi di SPBU Pertamina

Hal ini memudahkan masyarakat untuk mendapatkan Subsidi Tepat BBM yang berupa pertalite dan biosolar.

Selain mengunjungi situs resmi My Pertamina, masyarakat umum juga dapat melakukan pendaftaran di SPBU yang menyediakan booth pendaftaran.

Masyarakat kemudian akan dibantu oleh petugas Pertamina dalam proses pendaftaran yang mudah dan tepat.

Beginilah cara pengajuan Subsidi Tepat My Pertamina. Semoga bermanfaat.

Pos terkait