epanrita.net – Tahukah Kamu, di Usia Berapakah Pria Akan Kehilangan Hasrat Untuk Bercinta? Ini Dia Jawabannya! Berikut ulasannya :
Diketahui kesuburan istri akan berakhir hingga menopause. Lantas, bagaimana dengan hasrat ingin berhubungan intim pada suami?
Apakah hasrat untuk berhubungan seks menurun seiring bertambahnya usia pasangan sebagai faktor usia?
Banyak orang mengansumsikan bahwa aktivitas seksual cenderung menurun seiring bertambahnya usia.
Banyak pasangan mengalami hal ini karena perubahan alami dalam produksi testosteron suami mereka yang terjadi seiring bertambahnya usia.
Kondisi kesehatan seperti penyakit kardiovaskular, diabetes, dan faktor penyebab lainnya juga terlibat.
Beberapa obat yang digunakan untuk mengatasi masalah terkait usia, seperti obat tekanan darah dan antidepresan, dapat memengaruhi hasrat seksual pria.
Alhasil, masalah seperti depresi, kecemasan, dan stres, yang sering muncul setelah usia lanjut, dapat memengaruhi hasrat seksual secara negatif.
Akan tetapi, dengan kebiasaan yang benar, keinginan untuk menjaga hubungan seksual bisa saja tetap kuat dan baik di hari tua.
Jadi kapan seorang suami akan berhenti memiliki hasrat untuk seks?
Kebutuhan dan keinginan setiap orang untuk seks sangat berbeda, dan tidak ada batasan usia di mana pasangan berhenti bercinta.
Kita perlu menyingkirkan anggapan bahwa berhubungan seks itu aneh atau bahwa lansia masih bercinta itu mitos.
Suatu penelitian menemukan bahwa kebanyakan pria berharap untuk berhenti berhubungan seks secara teratur antara usia 75 dan 85 tahun.
Berdasarkan penelitian tahun 2010 yang dilakukan di University of Chicago, para peneliti melihat hubungan antara usia dan perilaku seksual pada pria dan wanita yang sudah menikah di seluruh Amerika Serikat.
Penelitian ini menggunakan data dari survei besar terhadap populasi AS dan menemukan bahwa 38,9% pria berusia 75 hingga 85 tahun masih aktif secara seksual.
Selain itu, 70,8% pria yang memiliki kehidupan seks menjawab bahwa mereka memiliki aktivitas seksual yang baik.
Artinya, kebanyakan pria tetap aktif secara seksual sampai lanjut usia, dan mayoritas pria senior yang aktif secara seksual puas dengan hubungan intim mereka dengan istri mereka. *